Sunday, March 1, 2015

M 114 SEBATIK: SATU PULAU DUA NEGARA


  PULAU SEBATIK  
"SATU PULAU DUA NEGARA"
"PULAU MALINDO"


Aku tertarik untuk menulis mengenai Pulau Sebatik kali ini kerana terdapat keunikan dari aspek status pemilikannya.  Pulau seluas  km persegi ini terbelah di tengah-tengah oleh sempadan antarabangsa dua buah negara iaitu Malaysia dan Indonesia.  Bagaimana boleh terjadi demikian - mesti ada ceritanya.

Keluasan keseluruhan Pulau Sebatik ialah 452.2 km persegi manakala keluasan Pulau Sebatik yang termasuk dalam wilayah Malaysia ialah 204.7 km persegi.  Bagaimanapun jumlah penduduk di wilayah Malaysia hanya 25,000 sahaja berbanding dengan wilayah Indonesia seramai 80,000 orang - lebih 3 kali ganda.

Jarak Pulau Sebatik dari Tawau hanya 8 km sahaja dan dipisahkan oleh Telok Cowie. Perjalanan menaiki bot hanya mengambil masa 20 minit sahaja dari jeti Tawau ke jeti Kampung Sungai Tongkang.

Menulis perkataan Telok Cowie, teringat aku tentang satu tragedi kemalangan sebuah pesawat Caribou TUDM dalam tahun 1970 yang mengorbankan 11 orang termasuk juruterbangnya. Hampir kesemua penumpang yang terkorban adalah anggota Tentera Darat.

Sukar untuk mendapat maklumat mengenai Pulau Sebatik sebelah Malaysia. Aku menyusuri websait dan blog-blog berkaitan dengan Pulau Sebatik, kebanyakannya ditulis oleh rakyat Indonesia.  Disamping cerita berkaitan semangat keIndonesiaan  khususnya yang melibatkan isu persempadanan, pemilikan perairan dan pulau-pulau sekitar sebelah Kalimantan Timur.


Tetapi kebanyakan suara rakyat Indonesia, merasakan kekecewaan mereka kerana Pulau Sebatik telah terpinggir dari arus pembangunan Indonesia.  Mereka seperti dianaktirikan oleh kerajaan Indonesia.  Rata-rata mereka memuji keprihatinan Kerajaan Malaysia mengenai pembangunan rakyatnya.  Malah ekonomi rakyat Indonesia di Pulau Sebatik adalah bergantung berat ke arah Malaysia.  Hasil mahsul pertanian dan perikanan mereka dijual ke Malaysia (khususnya Tawau) dan mereka mendapat bekalan barang keperluan harian dari bandar Tawau.  Malahan kata mereka harga barangan di Malaysia jauh lebih murah dari di Indonesia. Matawang RM diterima secara meluas di wilayah Indonesia.



Kampong Bergosong


Jeti Kampong Bergosong


Masjid Al Khairat, Kampong Bergosong

Kampong Sungai Melayu
(gambar rumah milik warga Indonesia yang menetap di wilayah Malaysia)


ladang kelapa sawit

Penduduk Indonesia banyak bertumpu di sempadan Malaysia.  Walaupun terdapat batu penanda sempadan di sepanjang sempadan negara, ia tidak diberatkan.  Ada rumah rakyat Indonesia yang anjungnya di wilayah Indinesia, dapur dan bilik airnya di wilayah Sabah. Ramai penduduk Indonesia mengusahakan tanah di Malaysia dengan cara sewaan. Katanya harga  tanah di Indonesia kira-kira 10 juta Rupiah (sehektar, manakala di Malaysia mereka boleh menyewa hanya RM100 sahaja (Rp280,000) untuk ukuran tanah 9 x 17 meter.


Dari aspek pembangunan, diberitakan wujud perbezaan pembangunan prasarana yg amat ketara di antara dua wilayah.  Malah sarjana Indionesia dalam kajian mereka telah melahirkan kebimbangan atau kekhuatiran jika Kerajaan Indonesia terus menerus tidak mengambil berat ke atas pembangunan ekonomi di Pulau Sebatik, mereka mungkin mahu menjadi sebahagian dari wilayah Malaysia kerana mahukan kehidupan yang lebih makmur.


 Sebatik Island


 

Catatan: terima kasih kepada pemilik blog smjkwb.blogspot.com di atas gambar-gambar yang memarik di salah satu perkampungan di Pulau Sebatik

  PULAU SEBATIK  


Pulau yang terpencil,kaya cerita mitos, budaya sekaligus unik. Sesiapa yang tidak pernah dengar tentang pulau ini, pulau ini terletak di penghujung bahagian Tanah Borneo dan geografi Pulau Sebatik terbelah kepada dua buah Negara, Malaysia dan Indonesia. Aneh dan menarik, bukan?. Pulau yang menjadi saksi sejarah penubuhan Malaysia selepas konfrontasi Malaysia-Indonesia.

Pulau Sebatik ini mempunyai lima buah kampung iaitu Kg Wallace Bay, Kg Mentadak Baru@Sg.Tamang, Kg Sg.Tongkang, Kg Bergosong, dan Kg  Sg. Pukul@ Panglima Habibullah. Masyarakat di Pulau ini terbahagi tiga suku kaum yang utama iaitu Bugis, Tidung dan Bajau.

Secara ekonomi masyarakat Pulau Sebatik sangat bergantung kepada Malaysia khususnya ke Tawau. Hampir semua komoditi yang dihasilkan masyarakat seperti ikan, kelapa sawit, getah dan koko.

Pulau yang terpencil,kaya cerita mitos, budaya sekaligus unik. Sesiapa yang tidak pernah dengar tentang pulau ini, pulau ini terletak di penghujung bahagian Tanah Borneo dan geografi Pulau Sebatik terbelah kepada dua buah Negara, Malaysia dan Indonesia. Aneh dan menarik, bukan?. Pulau yang menjadi saksi sejarah penubuhan Malaysia selepas konfrontasi Malaysia-Indonesia.

Pulau Sebatik ini mempunyai lima buah kampung iaitu Kg Wallace Bay, Kg Mentadak Baru@Sg.Tamang, Kg Sg.Tongkang, Kg Bergosong, dan Kg  Sg. Pukul@ Panglima Habibullah. Masyarakat di Pulau ini terbahagi tiga suku kaum yang utama iaitu Bugis, Tidung dan Bajau.

Secara ekonomi masyarakat Pulau Sebatik sangat bergantung kepada Malaysia khususnya ke Tawau. Hampir semua komoditi yang dihasilkan masyarakat seperti ikan, kelapa sawit, getah dan koko.

Masyarakat Pulau Sebatik juga membeli berbagai keperluan seharian dari Tawau. Secara geografinya, Pulau Sebatik lebih dekat ke Tawau yang hanya ditempuh dalam waktu satu jam, bila dibandingkan dengan ke Pulau Nunukan yang memakan waktu 2 jam.


Oleh yang demikian, masyarakat di pulau ini mempunyai pekerjaan kampung di mana salah satu punca mencari rezeki untuk meneruskan kehidupan yang akan mendatang. Pekerjaan yang ada di pulau ini ialah sebagai petani, nelayan, penoreh getah dan ada juga yang bekerja sendiri.



 
 
 
 
 
 
Gambar-gambar Kg Wallace Bay

(http://smjkwb.blogspot.com/2012/12/its-all-about-wallace-bay.html)


Pulau Sebatik, merupakan sebuah pulau yang terletak di timur pantai pulau besar Borneo. Pulau yang terbahagi dua oleh sempadan Malaysia-Indonesia pada garisan 4' 10" Utara ini pernah menjadi medan pertempuran -pertembungan antara tentera Malaysia dan Indonesia semasa berlaku Konfrontasi 'Ganyang Malaysia' yang dilancarkan oleh Bung Karno (Presiden Sukarno) pada tahun 1963.

Luas keseluruhan pulau ini ialah 452.2 km persegi dan keluasan wilayah Indonesia ialah 247.5 km persegi manakala sebelah Malaysia luasnya 204.7 km persegi.  Sebelah utara pantai Sebatik ialah Teluk Tawau (dulu dikenali sebagai Cowie Bay) yang jaraknya 8 km dari Tawau manakala sebelah selatan menghadap Teluk Sebuku.  Jarak terdekat dengan tanah besar Kalimantan hanya 1 km sahaja.

Jumlah penduduk Pulau Sebatik ialah 18,000 orang dimana hanya 5,000 di wilayah Malaysia yang menduduki 10 buah kampong.


Demarkasi sempadan antarabangsa Malaysia/Indonesia yang lurus pada garisan lintang 4' 10" Utara berakhir di sebelah pantai timur Pulau Sebatik.  Di hujung pantai sebelah timur ini terletak pulau kecil bernama  Batu Unarang (dalam wilayah blok perairan Ambalat) yang hakmiliknya kini (belum jelas) menjadi rebutan antara Malaysia dan Indonesia sejak tahun 2005. Dikatakan blok Ambalat ini kaya dengan simpanan hasil petroleum.




Sepanjang sempadan kedua-dua negara hanya ditandai oleh 'batu penanda' setiap jarak satu kilometer dari barat ketimur.  Tiada pagar atau kawat duri direntang, tiada tembok, tiada pejabat kastam atau imigresyen.  Yang unik sekali ialah kedudukan rumah-rumah d sempadan kedua negara. Anjung dan ruang tamu di negara Indonesia manakala bilik tidur dan dapur berada dalam negara Malaysia. Pihak Indonesia dan Malaysia hanya meletakkan pos kawalan tentera di tepi pantai penghujung pulau untuk menunjukkan 'interest' pemilikan wilayah. Walaupun nampaknya begitu mudah dan sedap didengar, ada juga rakyat Malaysia yang ditangkap kerana berada di dalam wilayah Indonesia tanpa dokumen. Pada masa yang sama rakyat Indonesia bebas keluar masuk berkerja dan berkebun di wilayah Indonesia tanpa gangguan. Malah mereka memiliki dan mengusahakan tanah di wiayah Malaysia.

salah satu pos kawalan sempadan pihak Indonesia.  
Wilayah Malaysia di belakang rumah tersebut

 
Kiri kami Indonesia, kanan kami Malaysia

Salah satu sungai di Pulau Sebatik yang menjadi sempadan Negara Indonesia-Malaysia

lagi pos kawalan TNI

TNI-AL sentiasa aktif memantau sempadan mereka
.
...beberapa rencana berikut membaca hati dan sikap rakyat Indonesia yang menjadi warga sempadan....


Etalase Indonesia di Pulau Sebatik
oleh Ahmad Yunus

Kapal kayu milik Turisi tersendat-sendat. Air laut surut. Lumpur menghalangi laju kapalnya. Mesin menderu. Baling kapal mencakar lumpur. Ia baru saja pulang dari Tawau, Malaysia. Belanja kebutuhan sehari-hari. Mulai dari gula, beras, ayam kampung, hingga bibit tanaman.

Kapalnya menyusuri perbatasan antara Malaysia dan Indonesia di Pulau Sebatik. Pekarangan Malaysia di Sebatik hanya ditumbuhi dengan bakau. Tak terlihat bangunan rumah. Apalagi kehidupan yang meramaikannya. Tak ada pancang yang mengibarkan bendera Malaysia. Apalagi menaruh tentaranya untuk menjaga pertahanan perbatasan.

“Harga di Tawau jauh lebih murah. Harga gula ini sepertiga dari harga di Tarakan,” kata Turisi. Keringat jatuh di wajahnya. Warga menggunakan mata uang Malaysia, Ringgit, sebagai mata uang perdagangan sehari-hari.

Ia tiap hari keluar masuk Tawau. Begitu juga dengan warga lainnya yang tinggal di Sebatik ini. Mereka sangat tergantung dengan geliat pertumbuhan ekonomi di Tawau. Ketimbang berbelanja di Nunukan atau Tarakan. Selain harganya jauh lebih mahal, menuju dua pulau ini juga membutuhkan waktu. Biaya transportasinya juga lebih mahal.

Turisi membawa sebuah paspor berwarna merah. Ini surat untuk keluar masuk batas wilayah dua negara.

“Cuma bayar seratus ribu. Langsung jadi,” katanya. Kakinya belepotan penuh lumpur. Tak ada dermaga untuk menyandarkan kapal di sini. Kapal yang masuk hanya ditambatkan pada pohon bakau yang kotor dengan sampah.

Siang itu, kami melihat kondisi Sebatik dengan motor sewaan. Kami menyewa motor seharga 150 ribu. Dari Nunukan, melintasi laut dengan kapal penyeberangan kayu, dan kemudian melewati jalan yang masih berbatu. Kiri kanan banyak kebun coklat dan sawit muda. Banyak rumah panggung. Di sini juga ada persawahan.

Sebatik, Nunukan dan Tarakan pulau strategis dan sering digunakan bagi pekerja Indonesia untuk masuk Malaysia. Legal maupun ilegal. Badrus, seorang wartawan muda dari Radar Tarakan, mengatakan banyak berita yang muncul dari ketiga pulau ini. Dari cerita soal tenaga kerja, jual beli manusia hingga penyelundupan barang-barang.

Pulau Sebatik adalah etalase Indonesia di wilayah perbatasan. Namun bukan etalase seperti Plaza Indonesia di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta. Wangi, lantainya bersih, dan gemerlap. Tak jauh dari kapalnya Turisi bersandar, sebuah pojokan lokasi pub dan karaoke. Warung menawarkan aneka minuman hingga bir. Dan slogan nasionalisme yang mengukuhkan Indonesia, “Tegar Menjaga Perbatasan”. Bendera Indonesia terpancang di sebuah pohon bakau. Warna merah memudar. Putihnya sudah kusam.

Samir, seorang nelayan, mengatakan bahwa ia tetap mencintai Indonesia. Dan tak ada keinginan untuk menjadi warga negara Malaysia. Ia tahu dan sadar bahwa tinggal di Sebatik sangat tergantung dengan keberadaan Tawau, Malaysia. Ia juga tahu bahwa pemerintahan Indonesia tak juga berpihak pada nasib kehidupan nelayan. Ia merasa masih ada sedikit ruang tentang kemerdekaan di tanah ini.

“Saya tidak mau bekerja di Malaysia lagi. Tidak ada perasaan,” katanya. Ia mengenang ketika ia pernah bekerja di sebuah perkebunan coklat. Tak banyak cerita. Namun ia merasa tak menemukan kehidupan di sana. Dan kemudian ia memutuskan untuk bekerja mencari ikan. Menjadi seorang nelayan hingga saat ini.

“Saya masih beli es untuk ikan di Tawau,” katanya. Semua nelayan akan menjual hasilnya ke Tawau. Nelayan menangkap ikan dengan cara alat tradisional. Hanya mengandalkan jala. Menangkap tongkol dan cakalang. Namun ancaman datang terhadap nelayan di sini. Pemerintahan di Sebatik hendak memberi ijin kapal troll dari Malaysia untuk menangkap ikan di wilayah perairan Indonesia.

Kapal troll bukan tandingan bagi nelayan macam Samir. Kapal troll memiliki pukat yang jauh lebih besar dan kuat. “Bahkan lumpur pun bisa terangkut,” katanya. Ia bersama nelayan lainnya menolak ide ini. “Bagaimana dengan nasib masa depan anak dan cucu kita?”, katanya.

Seragam anak sekolah di Sebatik berbeda dengan seragam sekolah lainnya seperti di Jawa. Bendera merah putih menempel pada bagian kiri kemeja seragam. Letaknya persis di atas saku kecil. Bendera merah putih ini juga terlihat pada setiap kemeja pegawai negeri sipil. Tak ada bukti nyata antara nasionalisme Indonesia dengan kehidupan di Sebatik. Kehidupan di Sebatik masih tetap seperti etalase yang muram dan miskin.

Tak sedikit pos marinir berdiri di sini. Mereka mendirikan barak. Seperti hendak siap perang. Samir mengenang ketika Malaysia dan Indonesia berselisih tentang blok Ambalat. Banyak tentara Indonesia membawa senjata. Siaga di perbatasan. Merayap di antara pohon bakau. Kapal perang mondar mandir di perbatasan. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga mengecek kesiapan pasukan marinir di Sebatik. Ini membuat warga khawatir bahwa kontak senjata akan terjadi dengan Malaysia.

Teringat cerita di Pulau Midai. Dekade 60an, Soekarno mengobar konfrontasi dengan Malaysia. Di ujung laut yang sepi di kepulauan Riau, perdagangan Midai lumpuh. Malaysia menutup hubungan perdagangan kopra yang dibangun sejak 1920an. Midai menjadi contoh kehidupan di perbatasan sangat tergantung dengan wilayah negara lainnya.

“Di sini tidak ada perangnya. Saya tidak takut. Saya biasa saja dan masih jual beli ke Tawau” kata Samir sambil tersenyum. Ia mengingat eskalasi perselisihan blok Ambalat di Sebatik tahun 2005 silam.

Awan gelap menggantung di langit. Ingat Sebatik seperti mengingat kondisi pulau terluar lainnya di Indonesia. Pulau laut di kepulauan Natuna, Enggano di Bengkulu atau titik kilometer nol di Pulau Sabang, Aceh. Tak ada cerita. Hanya ironisme dan sebongkah nasionalisme yang kabur dan tak bermakna. Kemiskinan menjadi etalase di perbatasan Pulau Sebatik.


***disalin dari: www.zamrud-khatulistiwa.or.in


Sebatik, Pulau Terdepan Paling Unik dan Terumit
Oleh Aju

Pulau Sebatik merupakan salah satu dari 92 pulau terdepan Indonesia di sebelah timur laut Kalimantan. Letak geografisnya paling unik dan terumit dari sisi potensi konflik batas dengan negara lain. Pada bagian utara adalah Negara Bagian Sabah, Federasi Malaysia, sedangkan di selatan wilayah Kecamatan Sebatik, Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Di sebelah barat Pulau Sebatik terdapat Pulau Nunukan, sebagai ibu kota Kabupaten Nunukan, sedangkan di seberang utara terdapat Kota Tawau, yang sudah berada di Negara Malaysia. Luas Pulau Sebatik wilayah Indonesia, ada 414,16 km2 dan jumlah penduduk 13.776 jiwa.

Paling unik, karena satu titik patok tapal batas negara di Pulau Sebatik, membelah Desa Aji Kuning menjadi milik Indonesia dan Malaysia. Ini merupakan bagian dari 18 patok batas di Pulau Sebatik, dan bagian tak terpisahkan dari 19.328 patok darat Indonesia-Malaysia di Kalimantan. Akselerasi masyarakat antara kedua negara cukup baik. Sebagian besar kebutuhan akan sembilan bahan pokok warga Indonesia yang berprofesi sebagai petani dan nelayan, sepenuhnya dipasok dari Tawau. Banyak sekali rumah warga kedua negara posisinya berada persis di atas patok batas.

patok= batu tanda  
kebutuhan = keperluan

Paling rumit, karena perkembangan ilmu dan teknologi, pada tahun 1982-1983 Tim General Boder Committee (GBC) Indonesia-Malaysia, menemukan ketidakakuratan titik koordinat pada pemasangan patok batas di Desa Aji Kuning. Deviasinya 4 derajat pada patok yang ditanam, sehingga wilayah Indonesia di Pulau Sebatik dicaplok Malaysia seluas 103 hektare. Tanggal 26 September 1996, terjadi insiden penembakan oleh polisi hutan Malaysia terhadap anggota Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) yang tengah melakukan patroli di Pulau Sebatik. Malaysia sempat mengancam akan membangun pagar memanjang di sepanjang perbatasan Pulau Sebatik, ketika muncul saling klaim terhadap kepemilikan Blok Ambalat di Perairan Laut Sulawesi tahun 2005 dan 2008.

”Ketidakakuratan pemasangan patok batas pada titik koordinat yang sesungguhnya di Desa Aji Kuning merupakan bagian dari 10 masalah patok tapal batas darat Indonesia-Malaysia yang belum disepakati di Kalimantan. Negosiasi jalan terus,” ujar Pangdam VI/Tanjungpura Mayjen TNI Tono Suratman.

Ketidakakuratan = ketidaktepatan
Dicaplok = dimakan

Indonesia-Malaysia memang telah menetapkan bersama kedua patok di pantai barat dan pantai timur. Namun, pilar yang terletak di pantai barat Pulau Sebatik tidak ditemukan lagi sehingga tidak dapat dilakukan rekonstruksi beberapa posisi sebenarnya. Malaysia telah menunjukkan dokumen yang tidak asli yang memuat hasil-hasil ukuran patok-patok antara kedua pilar tersebut, yang katanya dibuat oleh Belanda-Inggris, namun patok-patok dimaksud cenderung menyimpang ke selatan. Gubernur Kaltim Awang Faruk mengatakan, secara bertahap pemerintah daerah dan departemen terkait di Jakarta terus menjabarkan program pembangunan berkelanjutan di wilayah pulau terdepan ini

Pulau Sebatik bagian dari empat pulau terdepan di Provinsi Kaltim. Dia mengatakan, permasalahan patok batas merupakan salah satu permasalahan serius yang mesti segera diselesaikan dengan Federasi Malaysia. Di samping persoalan di Pulau Sebatik, patok batas yang belum di-sepakati di Provinsi Kaltim adalah di Sungai Sinapad dan Sungai Simantipal. Dari 10 permasalahan patok batas yang belum disepakati, di garis batas Kalbar-Sarawak, terdapat lima problem, yakni segmen Tanjung Datu, Gunung Raya, Batu Aum, Sungai Buan, dan segmen D.400. Kaltim-Sabah, di Pulau Sebatik, Sungai Sinapad, Sungai Semantipal, Pulau Sebatik, segmen Daerah Prioritas 2700, dan segmen Daerah Prioritas C.500.

Di Sungai Sinapad yang sering disebut masalah, Sungai Sedalir merupakan masalah yang diangkat oleh Federasi Malaysia atas pengertian hasil-hasil ukuran bersama (Belanda-Inggris) yang dituangkan dalam persetujuan 1915. Menurut Malaysia, karena Sungai Sinapad adalah sounthem tributary daripada Sungai Sedalir yang bermuara di atas 4 derajat 20 menit (hanya 34 menit saja), maka watershed yang tergambar pada peta lampiran persetujuan 1915 ditolak kebenarannya, dan menginginkan watershed yang berada di sebelah timur Sungai Sinapad, sehingga mengambil alih wilayah Indonesia 4.800 hektare. Padahal, dari meridian 117 derajat sampai Sungai Sedalir, menurut lampiran persetujuan 1915 terhadap sekitar sungai yang berasal dari sebelah atas (utara) lintang 4 derajat 20 menit.

Malaysia mengabaikan pengertian small portions, bahwa watershed adalah primo loco daripada lintang 4 derajat 20 menit dan persetujuan adalah mengikat (obligator). Masalah Sungai Simantipal, karena Malaysia telah menemukan kasus di mana Sungai Sinapad ternyata bermuara di utara lintang 4 derajat 20 menit. Malaysia berusaha mencari di tempat lain, apakah ada kasus serupa.

Akhirnya Malaysia menduga bahwa Sungai Simantipal pun yang sudah diatur di dalam persetujuan 1915, bermuara di sebelah utara lintang 4 derajat 30 menit. Apabila memang benar dugaan Malaysia, bahwa Sungai Simantipal bermuara di Sungai Sedalir di utara lintang 4 derajat 20 menit, maka di sini belum diketahui ke mana pihak Malaysia akan memilih watershed yang cocok. Ini karena di kawasan tersebut tidak ada watershed lain, kecuali yang telah disepakati Belanda-Inggris, seperti tercantum dalam persetujuan maupun peta lampirannya.


Rujukan: www.nunukan-penekindi-debaya.blogspot.com




mmm






Warga Perbatasan Tidak Inginkan Konfrontasi
RI-Malaysia   
Kamis, 21 April 2011. 

Warga perbatasan Indonesia dengan Malaysia yang bermukim di Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Timur, tidak menginginkan konfrontasi kedua negara serumpun tersebut.

"Sebagai warga perbatasan, kami tidak sepakat jika terjadi konfrontasi antara Indonesia dan Malaysia," kata seorang agen tiket di dermaga penyeberangan Pulau Sebatik ke Tawau, Malaysia, Jamal, di Tarakan, Rabu (20/4) kemarin. Warga perbatasan, katanya, banyak menggantungkan hidup di negeri jiran tersebut. Setiap hari puluhan warga Sebatik menyeberang ke Tawau untuk menjual hasil pertanian mereka. Sedangkan kebutuhan pokok setiap hari juga berasal dari daerah Malaysia karena lebih mudah dijangkau daripada membeli di Nunukan.

Ia mempertanyakan nasib warga perbatasan itu, jika Indonesia dengan Malaysia berkonfrontasi "Jadi, jika terjadi gejolak antara Indonesia dan Malaysia, bagaimana dengan nasib kami?" katanya bertanya. Jamal yang warga Pulau Sebatik yang sering ke Tawau itu mengatakan, desakan sejumlah orang yang menyerukan "ganyang Malaysia" ketika terjadi insiden, karena mereka tidak mengetahui kondisi warga perbatasan.

"Mereka tidak merasakan langsung dampaknya jika hal itu terjadi tapi kami yang berada di perbatasan inilah yang sangat merasakan dampaknya. Jadi, kami meminta agar orang-orang yang sering menyerukan 'ganyang Malaysia' agar bisa melihat persoalan secara jernih sebab masalah integritas bangsa tidak harus diselesaikan dengan perang," katanya. Ia menyatakan dukungan kepada sikap pemerintah yang bijaksana dengan menempuh jalur diplomasi, jika terjadi permasalahan dengan Malaysia.

Pulau Sebatik merupakan salah satu wilayah di Kabupaten Nunukan yang berbatasan langsung dengan Tawau, Malaysia, yang hanya ditempuh selama 15 menit dengan menggunakan kapal motor. Selama ini, katanya, saat hubungan kedua negara memanas seperti terkait dengan penangkapan nelayan atau hal lainnya, aktivitas di perbatasan tetap seperti hari biasa.

"Warga tetap menyeberang ke Tawau. Kami berharap situasi ini tetap berlangsung sebab walau bagaimanapun, sebagian besar warga di Tawau adalah orang kita sendiri. Walaupun sudah banyak yang menjadi warga negara Malaysia bahkan ada yang sudah menjadi pegawai maupun tentara dan polisi," katanya.

Seorang warga Malaysia, H. Rahman, yang ditemui di dermaga penyeberangan Pulau Sebatik-Tawau juga mengaku, tetap menginginkan hubungan Indonesia dengan Malaysia harmonis.

"Jika ada aksi unjuk rasa menyerukan 'ganyang Malaysia' di Indonesia, kami tidak terpengaruh sebab kami menilai itu hanya tuntutan segelintir orang saja," katanya. Ia mengaku berasal dari Sengkang, Sulawesi Selatan dan telah menjadi warga Malaysia sejak 1995. Sebagian besar warga Malaysia di Sabah, khususnya Tawau adalah orang Indonesia yang telah menjadi warga negara Malaysia.

"Walaupun saya sudah menjadi warga negara Malaysia tetapi darah saya Indonesia. Jadi, kami sangat tidak menginginkan terjadi sesuatu antara Indonesia dan Malaysia. Bagaimana dengan nasib ribuan orang Indonesia yang telah menjadi warga negara Malaysia," katanya. Ia mengaku setiap tahun sekali kembali ke kampung halamannya di Sengkang untuk menjenguk sanak family.


A Tale of Two  Nations 
ONE MAN'S MEAT 
by PHILIP GOLINGAI
pgolingai@thestar.com.my
Monday July 23, 2012 

In Pulau Sebatik,  crossing the border into another country can be either risky or humdrum. WHEN Indonesian Budi Enre enters his kitchen, he steps into Malaysia.  And when the 42-year-old ojek (motorcycle taxi) driver returns to his living room, he’s back in Indonesia.  Budi’s rented one-room wooden house in Kampung Haji Kuning stands along the unfenced 39km Malaysia-Indonesia  border in Pulau Sebatik. The island, shared by Malaysia and Indonesia, is off Sabah’s east coast town of Tawau.

“I don’t need a passport to enter Malaysia (his kitchen),” joked the Bugis man who spoke in Indonesian. “I eat in Malaysia and I watch TV and sleep in Indonesia. 

In 2004, Budi’s house was located solely on the Indonesian side of the Kalimantan/Sabah border. But it was too narrow so he decided to build a kitchen on adjacent land in Malaysia.

“Yes, the kitchen is on Malaysian soil but the Bugis owner of the land is a friend of mine,” he said. “Anyway all the land around here belongs to the Bugis.

At Batu Batu jetty in Tawau, a town populated mostly by Chinese and Bugis, you can see Pulau Sebatik, a rectangle-shaped island bigger than Langkawi. The island is about 10km from Tawau, Sabah’s third biggest town. As you face the island, in front of you and on your right is Malaysia. On your extreme left is Sungai Nyamuk town, popular with Sabahans (on border pass) seduced by its karaoke joints and cewek (Indonesian for “chicks”).

In the last 10 years Sungai Nyamuk has developed into a town with four-star hotels. Sabahans living on the Malaysian side of Pulau Sebatik are envious of the town’s rapid development, which they believe rose from the smuggling of subsidised goods from Tawau. The population of Indonesian Sebatik is 10 times that of Malaysian Sebatik.

“There are about 8,000 people mostly Bugis, Bajau and Tidong living on our side of the island. If you want to know how many Indonesians – who are mostly Bugis – are on the other side, then times 10 that number,” said Sebatik assemblyman Muis Pichu, a Bugis and an UMNO man.

There’s no hotel on the Malaysian side of Sebatik. There’s no karaoke joint or town centre either. There are tuckshops and warung (food outlets) in kampungs. There is piped water and electricity (via underground electrical cables from Tawau). There are 16.9km of sealed roads on the island where travelling by speedboat is still a way of life.

It is 10.30am on a Tuesday and the jetty is bustling with passengers coming and going between the Indonesian and Malaysian sides of Pulau Sebatik. I hop onto a chartered speedboat for a 20-minute journey to the island to meet the go-to guy Chong Kam Wah. The 58-year-old kapitan cina (Chinese community leader) is one of the richest men in Pulau Sebatik. He owns a 40ha oil palm estate on the island, and rears ducks, fishes, a crocodile and a wild boar (he’s breeding it with an “Iban” pig) in his farmhouse.

“If you want to enter Indonesia through jalan tikus (illegal path), Kapitan Chong can bring you,” locals tell me, adding, “he is very rich, he owns four Hitachis.” (It seems in Pulau Sebatik, your wealth is judged by how many excavators you own.) Unless you are a local eligible for a border pass, entering legally on the Indonesian side of the border is logistically tedious. Using a border pass, you can catch a speedboat at Batu Batu jetty in Tawau and arrive in Sungai Nyamuk within minutes. But if you are using a passport, you journey for two hours by boat from Tawau to Nunukan in Kalimantan. From there you take a boat to Bambangan in Pulau Sebatik and then take a two-hour road trip to Sungai Nyamuk.

“I can’t bring you to Sungai Nyamuk illegally. I know many important Indonesians but I don’t want to take the risk. You never know what will happen in Indonesia,” said Chong, who has lived on the island for about 30 years. The kapitan cina echoed the same advice I received from Datuk Dr Patawari Patawe, the former Sebatik assemblyman (2004-2008).. 

“Don’t trust anyone from either side of the border who promise you’ll be safe when they bring you illegally into Indonesia,” Dr Patawari, who is a Bugis and Merotai Umno branch chief, told me. Perhaps their concern came from a 2005 incident in which an Umno politician, Datuk Harman Mohamad (elected as Sulabayan assemblyman in 2008), and four others were jailed 63 days for illegally crossing into Sungai Nyamuk.

“Don’t trust anyone” echoed in my head as I stood one centimetre from the side of Pulau Sebatik that did not belong to Malaysia.


Gula Malaysia Lebih Manis Bagi Warga Pulau Sebatik 
Akhbar Minggu Online, 27 Mei 2012, 18.28 WIB

Gula pasir dari Malaysia yang banyak beredar di pasaran Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Timur, dirasakan lebih manis oleh warga setempat. 

Selain itu, warnanya pun lebih putih dan harganya cukup miring karena jarak ke perbatasan Malaysia dari pulau terluar ini lebih dekat.

Warga Pulau Sebatik membandingkannya dengan kualitas gula pasir di Makassar, Sulawesi Selatan. "Gula pasir dari Makassar warnanya kemerahan dan kurang manis, sehingga tidak ada yang mau jual di sini," kata Karmawati (35 tahun), warga Desa Mantikas, Kecamatan Sebatik Barat, Ahad (27/5).

Isteri nelayan asal Bone, Sulsel, itu menyebutkan bahwa harga gula pasir asal Malaysia dijual dengan harga Rp 9.500 per kilogram. "Sedangkan gula pasir dari Sulawesi harganya bisa jauh lebih mahal jika masuk Sebatik, katanya.

Bahkan, menurut Karmawati, gula pasir asal Malaysia itu masuk juga dari Sebatik ke pasar Makassar. "Di sana harganya Rp 12 ribu per kilogram,'' ungkapnya.

Selain gula pasir, sedikitnya 40 persen kebutuhan sembako di Pulau Sebatik berasal dari Malaysia. Yaitu mulai dari beras, minyak goreng, hingga gas.

"Beras terpaksa didatangkan dari Malaysia karena biayanya lebih ekonomis. "Lahan sawah di Sebatik sendiri sangat terbatas," kata Juwadi, seorang pegawai negeri sipil di Desa Sungai Nyamuk, Kecamatan Sebatik Timur.

Harga beras kualitas bagus dijual dengan harga Rp 8.000-Rp 8.500 per kilogram, minyak goreng Rp 10 ribu per kilogram, dan elpiji ukuran 14 kilogram dibanderol Rp 125 ribu per kilogram.

Saat ini Pulau Sebatik tengah menerima kunjungan kerja Menko Kesra Agung Laksono dan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi. Kedua menteri sepakat untuk memberikan banyak perhatian untuk mempercepat pembangunan infrastruktur dan SDM di Pulau Sebatik. Segenap aparat yang bertugas di pulau-pulau terluar seperti ini juga akan mendapatkan insentif khusus," kata Agung.

www.republika.co.id


Politik Perbatasan di Pulau Sebatik KalTim

Indonesia terasa jauh di desa-desa Kalimantan yang berbatasan dengan Malaysia. Warga di sana hidup dalam tatanan sendiri yang terpisah dari hiruk-pikuk perpolitikan Indonesia yang jauh. Dalam beberapa aspek, mereka justru lebih dekat dengan negara tetangga, Malaysia, dibandingkan Indonesia. Ketergantungan ekonomi terhadap negara tetangga itulah yang menjadikan Indonesia semakin jauh dan asing di mata warga.

Ketika Indonesia menjadi jauh dan asing di mata warga, sebaliknya di mata pemerintah pusat dan daerah: wilayah perbatasan adalah kantong penyeludupan, gerbang perdagangan manusia dan masuknya tenaga kerja Indonesia tak berdokumen, penyelundupan barang, kayu, dan obat- obat terlarang, hingga daerah rawan penyerobotan wilayah.

Tawau,  kota kecil yang terletak di sebelah timur Sabah-Malaysia merupakan sebuah kota dagang yang berbatasan langsung dengan Pulau Sebatik pulau terluar milik Indonesia di bagian utara pulau Borneo. Sejak dulu, Bandar Tawau telah dikenal sebagai salah satu kota tujuan para pencari kerja asal Indonesia yang ingin mencari nafkah di negeri jiran Malaysia.

Para tenaga kerja asal Indonesia, sebelum masuk ke kota Tawau, terlebih dulu transit di Pulau Sebatik. Di pulau Sebatik ini, yang merupakan bagian dari wilayah pemerintah kabupaten Nunukan. Para TKI, dengan memanfaatkan jasa para calo penyalur tenaga kerja, menyeberang ke Tawau.

Secara geografis wilayah, Bandar Tawau dan Pulau Sebatik memang saling berhadapan. Jarak antar kedua kota yang saling berbatasan ini di ibaratkan hanya sepelemparan batu. Hanya di pisahkan oleh batas wilayah perairan laut milik masing-masing. Bila malam hari. Warga penduduk pulau Sebatik yang bermukim di sepanjang garis pantai. Bisa dengan leluasa menyaksikan kemilau gemerlap lampu kehidupan malam kota Tawau. Sebaliknya, warga penduduk Tawau, samar-samar dapat menyaksikan temaram cahaya lampu satu-satu rumah penduduk Pulau Sebatik. Harus diakui, bahwa Bandar Tawau perkembangan pembangunan kotanya jauh lebih pesat. Jika disandingkan dengan Pulau Sebatik yang jauh tertinggal. Perbandingan pembangunan kedua wilayah perbatasan ini. Bak langit dan bumi. Tak perlu heran. Walau kedua daerah yang berlainan nasionalisme ini.

Sama-sama terletak di perbatasan. Namun Bandar Tawau lebih diperhatikan pembangunan wilayahnya dari pemerintah Malaysia. Berbeda dengan Pulau Sebatik, yang pembangunan wilayahnya yang kurang mendapat porsi perhatian pemerintah Indonesia.

Sejatinya baik Pulau Sebatik maupun Bandar Tawau, sama-sama memiliki arti penting dan strategis bagi dua negara Indonesia-Malaysia, sebagai daerah yang terletak di perbatasan. Bukan saja kepentingan ekonomi, akan tetapi termasuk pertahanan kedua negara. Bercermin kenyataan sejarah. Selama puluhan tahun hubungan antar warga penduduk kedua kota yang terletak diperbatasan ini telah terjalin dengan baik. Hubungan baik itu, terbina melalui hubungan dagang yang dilakukan langsung antar masing-masing warga penduduk kedua kota perbatasan.

Walaupun hubungan timbal balik perdagangan itu sifatnya tidak resmi, karena tidak di fasilitasi dokumen resmi kedua negara masing-masing. Namun hubungan dagang itu, telah memberikan manfaat yang cukup besar bagi kehidupan warga penduduk di kedua wilayah saling berbatasan ini. Khususnya hubungan dagang itu, sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Indonesia yang tinggal di Pulau Sebatik.

Contoh hubungan dagang timbal balik, dapat dilihat kebiasaan warga penduduk Pulau Sebatik, yang telah terbiasa memasarkan langsung hasil tanaman perkebunan berupa buah kakao, kelapa sawit, buah cengkeh dan hasil-hasil pertanian lainnya, seperti buah-buahan dan sayur-sayuran. Semua di lego di pasar Bandar Tawau. Tak terkecuali para nelayan asal Sebatik. Seluruh hasil tangkapan ikan di laut di pasarkan di pelelangan ikan Bandar Tawau. Selain itu, dapat dikatakan nyaris seluruh kebutuhan hidup sehari-hari warga penduduk Sebatik sangat bergantung pada pasar Bandar Tawau. Mulai dari kebutuhan bahan makanan minuman sampai aneka keperluan perabot rumah tangga semua di beli langsung di pasar Tawau.

Jadi tak mengherankan kalau merk jenis makanan minuman serta aneka barang keperluan rumah tangga milik warga penduduk Sebatik, trade mark semua made in Malaysia. Begitu pun mata uang yang dipergunakan warga penduduk Pulau Sebatik dalam transaksi jual beli sehari hari, lebih menyenangi menggunakan mata wang ringgit Malaysia ketimbang mata uang rupiah.

Sukar dipungkiri pengaruh negeri jiran, Tawau terhadap kehidupan warga penduduk Pulau Sebatik, sedemikian kuat. Itu baru sisi kehidupan ekonomi. Belum menyangkut pengaruh sisi kehidupan sosial budaya.Patut diacungkan jempol, kepada pemerintah negeri jiran, Sabah-Malaysia Timur, yang memperlakukan begitu istimewa wilayah perbatasannya. Sehingga pembangunan wilayah perbatasan tidak terbelakang. Bisa maju dan berkembang sama seperti wilayah atau daerah yang dekat pusat pemerintahan. Bandar Tawau contohnya, sejak awal pembangunan kotanya telah direncanakan untuk dipersiapkan pemerintah kerajaan Malaysia sebagai kota perdagangan yang nantinya berfungsi sebagai kota setelit menopang kota Sabah.

Dan hasil sebuah perencanaan pembangunan panjang yang telah dilakukan pemerintah Malaysia, telah membuahkan sebuah capaian, dengan semakin pesatnya perkembangan Bandar Tawau sebagai sebuah kota bisnis utama di wilayah utara pulau Borneo, dengan konsep pengembangan kota water front city. Komparasikan dengan kota diseberangnya. Kota Pulau Sebatik. Pembangunan jauh tertinggal. Tak ada hasil-hasil pembangunan yang dapat diandalkan. Pendek kata perbandingan kedua kota yang saling bertetangga ini. Bak langit dan bumi.

Hati anak bangsa menjadi muram. Manakala melihat pembangunan infstruktur kota Sebatik. Sangat terbelakang. Serba terbatas. Masyarakat Indonesia yang tinggal di Pulau Sebatik dimiskinkan sekian tahun. Lantas Dimana tanggung jawab pemerintah pusat, terhadap pembangunan daerah perbatasan? Kabupaten Nunukan merupakan kabupaten yang terletak di wilayah utara provinsi Kalimantan Timur, dan berbatasan langsung dengan negara malaysia timur (sabah utara), dan dibagi menjadi 7 kecamatan dan 218 kelurahan. Potensi yang dikembangkan antara lain sektor pertambangan berupa minyak bumi dan batu baru.

Sayangnya potensi yang di miliki kabupaten ini ternyata belum bisa membiayai dan mencukupi kebutuhan ekonomi bagi masyarakat sekitar. Sehingga banyaknya penyeludupan buruh tak berdokumen di kecamatan sebatik. Di mana kecematan sebatik ini sebagaian besar penduduk berpenghasilan dari perkebunan seperti padi, dan kebanyakan mengandalkan hutan atau perekonomian keluarga. Produk perkebunan yang utama yaitu seperti kayu bulat. Komoditi utama di sektor perkebunan seperti kelapa sawit, coklat dan kopi.

Kekayaan alam yang melimpah ternyata masih juga tidak mampu memenuhi kehidupan ekonomi masyarakat yang berada di Kecamatan Sebatik, malah kemiskinanlah yang mereka peroleh.

Batas wilayah pun kini menjadi penting sebab negara tetangga lebih banyak menampung dan menjamin kehidupan Kecamatan sebatik, sehingga kebanyakan masyarakat setempatpun rela menjadi buruh di negara tersebut. Buruh tak berdokumen pun merupakan potret dari ketidakadilan politik, ketimpangan sosial – ekonomi yang ada.


Masih maraknya buruh tak berdokumen ini walaupun penjagaan yang diberikan oleh pemerintah yaitu 1 X 24 jam, yang mana bentuk penjaagaannya dibagi dalam satu regu yang mana regunini terdiri dari TNI, POLISI (brimob). Bentuk penjagaannya dengan mengadakan patroli-patroli tapi masih saja belum cukup untuk menanggulangi penyeludupan buruh tak berdokumen ke Malaysia.


pekan di Sebatik Indonesia
www.hikmawansp.wordpress.com


Nunukan (Kaltara), Pemerintah pusat melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) merencanakan membangun bandara di Pulau Sebatik, tepatnya di Desa Balansiku, Kecamatan Sebatik yang akan mulai dibangun 2018 mendatang.

Camat Sebatik Muhammad Efendi mengatakan, telah direncanakan pembangunan bandara di Sebatik, sebelumnya ada dua lokasi yang telah disiapkan. “Lokasi yang disiapkan pertama di Desa Sei Manurung, namun setelah dilakukan peninjauan tidak sesuai, maka dari itu Desa Balansiku menjadi pilihan,” kata Efendi kepada Media ini Senin (20/3).

Ia melanjutkan, lokasi rencana pembangunan bandara di Desa Balansiku dinilai sesuai karena berdampingan dengan posisi Bandara Nunukan. Secara teknis, lokasi yang telah ditentukan telah dilakukan peninjaun langsung dari tim Kemenhub.

Setelah dilakukan survei dan segera direncanakan untuk dilakukan pembangunan, untuk tahap pertama tentu akan membebaskan lahan milik warga yang akan digunakan.Pembangunan bandara ini diperkirakan hanya untuk pesawat sejenis ATR.

 “Lahannya memang tidak ada yang tempati saat ini, masih terbuka luas. Namun harus dibebaskan dulu apa lagi itu milik warga,” ujarnya.

Ia menambahkan, dipastikan pembangunan fisik dilakukan pada 2018, karena telah menjadi prioritas Kemenhub untuk daerah perbatasan. Namun tentu sangat dibutuhkan dukungan dari masyarakat Sebatik, agar bandara tersebut dapat dinikmati masyarakat.

Sementara Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Irianto Lambrie mengatakan, Sebatik saat ini menjadi perhatian pemerintah pusat dan provinsi. Apa yang menjadi kekurangan tentu segera dilengkapi untuk kepentingan masyarakat Sebatik.

Ia menyampaikan, bentuk kepedulian pemerintah pusat dan provinsi yakni direncanankan pembangunan Bandara Sebatik. Pembangunan tersebut dipastikan dimulai di 2018.

“Pembangunan infrastruktur Sebatik terus digenjot, apa yang menjadi kekurangan segera dilengkapi,” katanya.

Ia melanjutkan, selaku gubernur tentu akan selalu memperhatikan daerah perbatasan, khususnya Sebatik. Terlebih saat ini Sebatik masuk 111 pulau terkecil. Sehingga, tentu akan menjadi perhatian serius dari pemerintah pusat.


“Saat ini perhatian pemerintah cukup banyak untuk Sebatik, termasuk pembangunan jalan. Sebatik saat ini sangat berbeda pada tahun 1986, waktu pertama kali saya kunjungi pulau ini,” ujarnya. (Mozes).
Rujukan: http://www.tabloidbongkar.com/2017/03/22/pulau-sebatik-segera-miliki-bandara/#
Pipaisasi di Pulau Sebatik Habiskan Anggaran Rp50 Miliar
Projek pemasangan paip pembekalan air bersih di Sebatik Indonesia


Tawau Terang, Sebatik Gulita

Pulau Sebatik, itulah salah satu pulau terluar Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Malaysia. Bersama rombongan Gubernur Kalimantan Timur, Awang Faroek Ishak dan Muspida Kaltim lainnya, wartawan Tribun Kaltim mendapat kesempatan menghampiri pulau ini. Pada pengalaman pertama yang tersirat adalah masalah infrastruktur yang masih jauh dari kata layak.

Jarum jam menunjukkan pukul 07.00 Wita pada Sabtu (4/7). Rombongan berangkat dari Pelabuhan Tunon Taka Nunukan menuju Pulau Sebatik dengan kapal Labuan Ekspres Lima yang disewa Pemerintah Provinsi Kaltim seharga Rp 20 juta. Sejatinya kapal ini adalah alat transportasi masyarakat Nunukan yang hendak pergi ke Tawao Malaysia. Inilah alat transportasi yang biasa membawa TKI (Tenaga Kerja Indonesia) ke negeri Jiran Malaysia.

Sekitar pukul 08.50 Wita rombongan tiba di Dermaga Sungai Nyamuk Pulau Sebatik.Di seberang pulau terdapat sebuah pulau yang dipadati bangunan megah, rupanya pulau tersebut adalah Tawao Malaysia. Dari sinilah Tribun mulai merekam perjalanan selama di Pulau Sebatik, termasuk merekam permasalahan yang dikeluhkan masyarakat Pulau Sebatik.

Infrastruktur memang menjadi permasalahan serius di Pulau Sebatik. Sejumlah warga yang ditemui Tribun di daerah dermaga mengakui, ibarat gelap dan terang, Tawao adalah daerah yang terang benderang dengan puluhan ribu lampu yang menerangi jalan rayanya. Sedangkan Sebatik, ibarat kota yang gelap gulita sehingga tidak tampak seperti pulau berpenghuni di malam hari. "Kalau naik kapal di malam hari, kemudian kita menengok ke kanan (ke Tawao,red) kita langsung ternganga melihat pulau yang terang benerang. Tapi saat menoleh ke kiri (ke Sebatik,red), sedih, karena kita akan mendapatkan pulau yang gelap gulita," seloroh Basri.

Jangankan listrik, rombongan pun --termasuk Gubernur Kaltim-- harus menaiki ojek dari mulut dermaga Sungai Nyamuk menuju daratan. Dermaga Sungai Nyamuk memang menjorok ke laut sekitar satu kilometer. Dermaga yang dibangun dengan kayu dan hanya berukuran lebar sekitar dua meter ini tidak dapat dilalui kendaraan roda empat. Bahkan, Presiden SBY pun saat berkunjung ke Pulau Sebatik harus menggunakan ojek untuk sampai di daratan. Alhasil, ojek-ojek dermaga mendapat rezeki setiap kehadiran rombongan pemerintahan. "Sekali angkut sampai darat ongkosnya Rp 10.000. Ya paling ramai kalau ada rombongan begini," kata salah seorang ojek dermaga.

Dari sini sudah terlihat nyata bagaimana perbedaan infrasturktur di daerah perbatasan antara Indonesia dan Malaysia. Sebelum melanjutkan perjalanan menuju desa Aji Kuning --tempat patok perbatasan RI dan Malaysia-- Tribun coba mewawancarai sejumlah warga sekitar dermaga. Rupanya, warga pun mengakui jika kehidupan di Tawao jauh lebih bagus dibandingkan di Pulau Sebatik. "Jelas, di sana (Tawao,red) lebih majulah. Di sana ada mall, ada rumah sakit yang punya fasilitas lengkap. Banyak masyarakat sini yang pergi belanja dan berobat di sana," kata Palalu Bin Pagesa.

Palalu mengatakan, tidak sedikit warga di Pulau Sebatik yang berobat di Malaysia. Sebagai tukang speed boat, Palalu sering mengantarkan warga Sebatik yang berobat ke Malaysia saat malam hari. "Sering malam ada yang sakit kami bawa ke Tawao untuk berobat karena di Puskesmas sini tidak bisa mengobatinya. Sebenarnya malu juga kita berobat di sana. Tapi mau gimana lagi daripada di sini tidak bisa diobati," ujarnya. Urusan belanja juga begitu. Tidak sedikit pemuda-pemudi di Pulau Sebatik yang membeli baju di Tawao. "Banyak orang kita beli pakaian di sana. Biasanya sekalian jalan ke sana kita pulang bawa baju baru. Harganya sih sedikit mahal, tapi kan di sana lebih lengkap," kata Andi, salah seorang remaja di Sebatik.

Di Sebatik memang terdapat beberapa toko baju. Bahkan salah satu distro bernama Lois menjual beberapa jenis pakaian yang tak kalah modelnya dengan baju-baju yang dijual di Mall. "Memang di sini ada toko yang jual baju, tapi kecil dan jenisnya juga sedikit. Mending beli di Tawao, kan ada mallnya di sana," ujarnya. Menurut Andi, hampir sebagian besar muda-mudi di Pulau Sebatik membeli pakaian di Tawao. Sebab, selain lebih lengkap, transportasi ke Tawao lebih mudah dan dekat dibandingkan harus ke Tarakan. "Ke Tawao hanya 15 menit naik speed dengan ongkos 15 ringgit (sekitar Rp 45.000). Kalau ke Tarakan ongkosnya sekitar Rp 175.000 dengan waktu perjalanan sekitar 2,5 jam. Jadi mending ke Tawao," terangnya.

Minimnya infrastruktur di Pulau Sebatik juga diakui oleh Wakil Bupati Nunukan Kasmir Foret. Menurutnya, sebagai beranda terdepan NKRI, sudah seharusnya pemerintah melakukan percepatan pembangunan di Sebatik. "Memang harus kita akui kalau infrastruktur di sini masih minim sehingga banyak masyarakat di sini yang belanja dan berobat di Tawao. Menurut saya pemerintah sudah seharusnya melakukan percepatan pembangunan di sini agar kesejahteraan masyarakat di sini tidak kalah dengan Malaysia. Dan menurut saya yang paling penting adalah listrik. Bagaimana pemerintah bisa menyediakan pasokan listrik sesuai kebutuhan masyarakat di sini," ujarnya.(Reza Rasyid Umar)

Sebatik, Wilayah Indonesia yang Serba Malaysia 

Baru menginjakkan kaki di Dermaga Sungai Nyamuk Sebatik, Sabtu (4/7), wartawan Tribun Kaltim yang mengikuti kunjungan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak ke pulau ini langsung mencium aroma kentalnya Malaysia di Pulau Sebatik. Mulai dari mata uang, siaran televisi dan radio, barang-barang sembako, hingga pakaian-pakaian bekas dari Malaysia yang banyak masuk dijual di Pulau Sebatik.

Sebelum melanjutkan perjalanan menuju Desa Aji Kuning untuk melihat patok perbatasan Indonesia - Malaysia yang kabarnya tertanam di tanah. Rupanya, tidak sedikit warga mengakui, jika apa yang ada di Sebatik hampir semuanya serba Malaysia.

Dari siaran televisi, channel televisi Malaysia lebih mudah ditangkap dengan antena UHF dibandingkan dengan channel televisi Indonesia. Dari beberapa channel yang didapatkan, setidaknya terdapat tiga channel televisi Malaysia, yaitu RTM1, TV3 dan TV2. Sedangkan satu-satunya channel televisi Indonesia adalah RCTI. Namun sayang, saat ingin melihat langsung siaran televisi Malaysia, listrik di Sebatik sedang tidak menyala. Namun saat ini sebagian besar masyarakat Sebatik sudah memasang televisi kabel. Hanya dengan membayar Rp 20.000 sebulan, masyarakat Sebatik dapat menikmati sedikitnya 10 siaran televisi. "Sejak tahun 2000 mulai ada pengusaha yang memasang tivi kabel, jadinya sekarang kita bisa nonton hampir semua televisi Indonesia," kata Palalu bin Pagesa, salah seorang warga di Sungai Nyamuk.

Namun, siaran radio yang bisa didengar masyarakat Sebatik hampir 90 persen dari stasiun radio Malaysia. Saat Tribun coba menyalakan radio dari sebuah ponsel, jelas terdengar siaran dengan bahasa Malayu, diantaranya siaran Tawao dan Sabah. Sebenarnya siaran radio dari Nunukan dan Sebatik sendiri ada, yaitu SDB 2 Sebatik dan Devia Nunukan. Namun, sinyalnya tidak sekuat stasiun-stasiun radio Malaysia. "Kalau siaran radio memang masih banyak siaran Malaysia yang masuk ke sini, seperti siaran Tawao dan Sabah," kata Suaedi, Camat Sebatik.

Tidak jarang juga ditemui transaksi jual beli yang dilakukan masyarakat Sebatik dengan mata uang ringgit Malaysia, misalnya di daerah Sei Pancang dan Sei Kuning yang berbatasan langsung dengan Malaysia. Di sini, hampir sebagian besar masyarakatnya berjual beli dengan ringgit. "Di sini kami banyak jual beli langsung dengan masyarakat Malaysia jadinya kami pakai ringgit, soalnya lebih enak sih," kata Daeng Matolongi, petani kakao di Sei Pancang. Ungkapan Matolongi hampir merata diungkapkan warga Sebatik lainnya. Ia juga mengatakan, selama ini kebutuhan dapur warga di Sebatik juga sangat bergantung dengan Tawao Malaysia, seperti gula, beras dan minyak makan.

H Kalap, pemilik toko di Sebatik juga mengakui jika barang dagangannya didatangkan langsung dari Tawao. Di tokonya ini, mulai dari gula, tepung, susu, obat-obatan pertanian hingga roti didatangkan dari Tawao. Namun, dari sekian banyak barang yang dijual di tokonya, hanya ada satu barang yang asli dari Indonesia yaitu rokok. "Yang asli hanya rokok. Soalnya kita tidak boleh beli dan membawa rokok dari Malaysia dalam jumlah banyak. Kalau ketahuan bisa ditangkap," katanya.

Selain itu, tidak sedikit juga pakaian bekas Malaysia yang dijual di Indonesia. Bukan hanya di Sebatik, banyak juga pakaian bekas ini dijual di Nunukan, ibukota Kabupaten Nunukan. "Ini baju-baju dari Malaysia, tapi ada juga dari Cina," kata Agus, penjual cakar, sebutan pasar yang menjual baju-baju bekas.

Warga di Sebatik pun tidak malu mengakui jika mereka masih sangat bergantung dengan Malaysia. Namun demikian, mereka mengakui masih cinta terhadap NKRI. "Bisa saya katakan, 90 persen kami ini bergantung dengan Malaysia. Tapi, meski demikian kami tetap memegang merah-putih," kata H Sudirman, salah seorang pengusaha di Sebatik. (reza rasyid umar).


https://archive.kaskus.co.id/thread/6273463/0/catatan-dari-pulau-terluar-sebatik--daerah-perbatasan-indonesia---malaysia-1


ULASAN SAYA:


  • Sukar untuk mendapatkan informasi (sama ada tulisan, dokumentari atau video clip) berkaitan Pulau Sebatik yang diterbitkan oleh pihak berkuasa Malaysia. TETAPI pada masa yang sama, saya amat mudah mencari youtube, berita, penulisan berkaitan Pulau Sebatik oleh pihak berkuasa atau rakyat Indonesia.  Mereka amat agresif mempromosikan Pulau Sebatik dan wilayah sekitar.
  • Walaupun wilayah Pulau Sebatik luas dan subur, pada keseluruhan penduduk dari kalangan warga negara Malaysia hidup dalam kemiskinan atau mungkin di bawah paras miskin. Pada masa yang sama, rakyat Indonesia yang tinggal (sama ada secara halal atau haram) di wilayah Malaysia mengumpulkan harta mengerjakan tanah di dalam wilayah Malaysia sama ada secara illegal atau berkerja dengan pemilik ladang dari tanah besar Sabah.
  • Wilayah Pulau Sebatik Malaysia luas dan berpotensi tetapi tidak dibangunkan dan diindustrialisasikan.  TETAPI wilayah Indonesia yang padat dan semakin merapat ke wilayah Malaysia tetap menjadi tumpuan orang-orang dari tanah besar Sabah mencari hiburan.  Pengaliran wang ke luar negara.
  • Dari aspek proses pembandaran, Sebatik Indonesia jauh lebih maju dan pesat berbanding Sebatik Malaysia. Sebatik Malaysia hanya ada kampung, ladang dan hutan. Manakala Sebatik Indonesia sudah ada pekan. Apa yang dibanding sebagai Malaysia lebih bagus ialah di bandar Tawau. 
  • Rakyat Indonesia di Pulau Sebatik rata-rata memuji kemakmuran Malaysia.  Mereka lebih menghargai barangan Malaysia yang lebih berkualiti.  Mereka sanggup menyeberang ke Tawau untuk membeli belah.
  • Tentera Indonesia meletakkan pos kawalan di sepanjang sempadan. Mereka serius darihal persempadanan.  Rakyat Malaysia yang terlepas boleh ditahan dan diambil tindakan.  TETAPI rakyat Indonesia bebas menyeberang dan bekerja di Malaysia.  Malah, ada (BANYAK) rumah rakyat Indonesia yang pintu masuk di wilayah Indonesia tetapi bilik tidur dan dapurnya di dalam wilayah Malaysia.

Terima kasih TV3 khususnya Majalah Tiga yang membaca blog saya, menghubungi saya untuk mendapatkan maklumat lanjut dan seterusnya menerbitkan Rancangan Majalah 3 mengenai Pulau Sebatik.

Semoga Pulau Sebatik akan terus maju dan boleh menjadi hub perdagangan melalui program dalam projek BIMP-EAGA.  Atau pihak berkuasa di JPM semua sudah lupa apa itu BIMP-EAGA (Brunei-Indonesia-Malaysia-Phillipines East Asean Growth Area).

.
..



2 comments: